Jakarta 22 Juni 2022 di Pusat Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Dalam rangka meningkatkan kerjasama dalam bidang perpustakaan PTKIN se Indonesia, kepala UPT Perpustakaan UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu menandatangani Moa dengan Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan 15 perpustakaan PTKIN lainnya. Kegiatan ini bersamaan dengan bimbingan teknis pengembangan perpustakaan perguruan tinggi PTKIN. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 21 – 24 Juni 2022 di pusdiklat kementerian agama Jakarta. Harapan dalam mengikuti kegiatan ini untuk menambah wawasan dan meningkatkan profesionalitas kepala perpustakaan PTKIN.